Donor Darah di Open Stage Pagoda Parapat Pajang Gambar Incumbent, Bawaslu Tegur PMI Simalungun

    Donor Darah di Open Stage Pagoda Parapat Pajang Gambar Incumbent, Bawaslu Tegur PMI Simalungun

    SIMALUNGUN-Kegitan kemanusiaan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Simalungun dengan menggelar donor darah di Open Stage Pagoda Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon diduga tidak murni bergerak dari sisi kemanusiaan

    Pasalnya, lembaga independenyang bergerak di bidang kemanusiaan atau yang familiar dengan sebutan Palang Merah Indonesia (PMI) itu memajang gambar Incumbent yang juga merupakan salah satu calon Bupati Simalungun yang ikut dalam kontestasi Pilkada tahun ini. Sabtu (05/10/2024)

    Terpampangnya foto atau gambar Incumbent di salah satu spanduk di acara donor darah itu sempat membuat warga sekitar protes dan menduga Palang Merah Indonesia (PMI), lembaga yang selama ini dikenal netral, telah berpihak kepada salah satu pasangan calon.

    Selain itu warga juga menyebutkan, bahwa aksi donor darah yang dilaksanakan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Simalungun itu dipandang telah dijadikan sebagai tunggangan politik demi kepentingan salah satu pasangan calon Bupati Simalungun

    Warga setempat, bermarga Simbolon itu mengingatkan Palang Merah Indonesia (PMI), bahwa organisasi itu adalah organisasi kemanusiaan yang independen. PMI Simalungun seharusnya tidak terlibat dalam politik praktis di masa kampanye Pilkada Simalungun.

    Mengetahui adanya foto atau gambar Incumbent dispanduk, Ketua Bawaslu Simalungun Adillah Feruari Purba menegaskan Tim Panawas Kecamatan Girsang Sipangan Bolon langsung turun ke lokasi dan memberikan pemahaman kepada pantia penyelenggara aksi donor darah itu.

    "Kami sampaikan, saat ini RHS bukan lagi Bupati Simalungun karena sedang cuti kampanye. Kami juga sampaikan, masyarakat juga agar sama-sama menjaga kesepakatan pilkada damai itu. Bawaslu telah perintahkan agar spanduk itu diturunkan, " ujar Adillah kepada wartawan melalui sambungan seluler.

    Ia juga menyampaikan, bahwa spanduk yang sempat dipajang panitia donor darah dengan mencantunkan foto atau gambar Incumbent langsung diturunkan oleh Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Girsang Sipangan Bolon dan panitia donor darah (rls)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    PMI Simalungun Diduga Tak Netral di Pilkada...

    Artikel Berikutnya

    PT Toba Pulp Lestari Bangun Fasilitas Sanitasi...

    Berita terkait

    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    Peringati Hari Pahlawan, PHRI Simalungun Bersama Siswa SMA Negeri 1 Parapat Gelar Aksi Bersih-Bersih di Danau Toba Parapat
    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    Lantamal I Hadiri Kegiatan FGD Penanganan Perkara Koneksitas Kejaksaan Tinggi Sumut
    Ribuan Masyarakat Hadiri Marsombu Sihol, Calon Wakil Bupati Simalungun Benny Gusman Sinaga Teteskan Air Mata
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Simalungun Sambut Kunjungan Visitasi Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara
    Kunjungi Warga Kurang Mampu, Wakil Bupati Simalungun Beri Tali Asih kepada Rohana Damanik
    Diduga Terjadi Tindak Pidana Korupsi Dana Desa Pengadaan Bibit Pohon Tahun 2023, DPP Sumatera Transportasi Datangi Kejaksaan Tinggi Sumut
    Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, Pj Gubernur Sumut Terus Perkuat Sosialisasi
    Acara Puncak HBP ke-59 di Lapas Kelas IIA Pematang Siantar, M Pithra Jaya: Momen meningkatkan motivasi, semangat dan kualitas kinerja
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024

    Tags