ASN Harus Berikan Pelayanan Terbaik Bagi Masyarakat

    ASN Harus Berikan Pelayanan Terbaik Bagi Masyarakat

    DELI SERDANG - Sebagai seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) harus memiliki tanggung jawab untuk memberikan yang terbaik kepada seluruh masyarakat. 

    Harapan tersebut akan terwujud jika di dalam diri setiap ASN tertanam motivasi kerja dan komitmen untuk selalu melakukan yang terbaik bagi kepentingan masyarakat disertai dengan peningkatan disiplin dan profesionalisme untuk mencapai target kinerja yang telah ditetapkan.

    "Oleh karena itu, saya tegaskan kembali, apel gabungan yang ini, jangan dipandang sebagai rutinitas semata, tetapi mari kita jadikan motivasi dan pendorong semangat bagi kita selaku Aparatur Sipil Negara, abdi pemerintah dan abdi masyarakat untuk senantiasa bekerja sungguh-sungguh dengan penuh rasa tanggung jawab di dalam memberi pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat, " tegas Bupati dalam arahannya pada Apel Gabungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang di Lapangan Parkir, Kantor Bupati Deli Serdang, Lubuk Pakam, Senin (19/2/2024).

    Bupati juga mengingatkan kepada seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) dan segenap jajaran aparatur terkait tentang penyelenggaraan berbagai program pembangunan di Deli Serdang.

    Bupati berpesan agar seluruh ASN di lingkungan Pemkab Deli Serdang bekerja dengan penuh semangat, disiplin yang tinggi dan profesional. Sebab, tantangan ke depan dipastikan akan semakin berat. 

    "Untuk itu, saya ingatkan untuk tidak melakukan hal-hal yang bertentangan dengan peraturan, ketentuan dan perundang-undangan yang berlaku. Saya berkeyakinan, apabila kita memiliki kemauan sungguh-sungguh, diiringi rasa pengabdian, dedikasi dan loyalitas yang tinggi serta tulus, seberat apapun tantangan dan hambatan yang muncul, InsyaAllah akan dapat kita hadapi bersama, " pungkas Bupati.

    Demi meningkatkan dan melanjutkan pencapaian yang sudah diraih saat ini, dibutuhkan semangat yang tinggi. Hal itu diperlukan sebagai wujud adanya kerjasama dan tekad dalam membangun Kabupaten Deli Serdang menjadi lebih baik ke depannya.

    Bupati juga memberi apresiasi kepada seluruh masyarakat atas terselenggaranya Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang aman dan damai. "Mari doakan agar perhitungan suara sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, " harap Bupati.

    Turut serda dalam apel tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Deli Serdang, H Timur Tumanggor SSos MAP, para staf ahli, asisten, pimpinan OPD, dan ASN di lingkungan Pemkab Deli Serdang.

    deliserdang sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    55 Kapal Penumpang Diperiksa dan Diberi...

    Artikel Berikutnya

    Polda Sumatera Utara Tangkap Raja Narkoba

    Berita terkait

    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Miris, Kejatisu Geledah Gudang BBM Tanpa Didampingi Polisi dan BPH Migas
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    Polda Sumut Ungkap Kasus Pembunuhan Tragis di Berastagi: Lima Tersangka Ditangkap, Dua Orang Masih Buron
    Lantamal I Hadiri Kegiatan FGD Penanganan Perkara Koneksitas Kejaksaan Tinggi Sumut
    Kunjungi Warga Kurang Mampu, Wakil Bupati Simalungun Beri Tali Asih kepada Rohana Damanik
    Diduga Terjadi Tindak Pidana Korupsi Dana Desa Pengadaan Bibit Pohon Tahun 2023, DPP Sumatera Transportasi Datangi Kejaksaan Tinggi Sumut
    Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, Pj Gubernur Sumut Terus Perkuat Sosialisasi
    Acara Puncak HBP ke-59 di Lapas Kelas IIA Pematang Siantar, M Pithra Jaya: Momen meningkatkan motivasi, semangat dan kualitas kinerja
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Tags