Pangdam I/BB Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat 19 Perwira Periode 1 April 2023

    Pangdam I/BB Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat 19 Perwira Periode 1 April 2023
    Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, memimpin acara Korps Raport Kenaikan Pangkat 19 Perwira periode 1 April 2023

    MEDAN - Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, memimpin acara Korps Raport Kenaikan Pangkat 19 Perwira periode 1 April 2023, bertempat di Ruang Hening Jenderal Soedirman Lt I Makodam Bukit Barisan, Jln Gatot Subroto Km 7, 5 Medan, Senin (3/4/2023).

    19 Perwira Kodam I/BB yang naik pangkat itu terdiri dari tujuh orang berpangkat Letkol menjadi Kolonel, dua orang Mayor menjadi Letkol, dan 10 orang Kapten menjadi Mayor.

    Pangdam berharap momentum ini dapat dijadikan pendorong bagi para Perwira untuk lebih meningkatkan kualitas diri dalam rangka memberikan pengabdian terbaik kepada Kodam I/Bukit Barisan, TNI AD, bangsa dan negara.

    "Ingat! Kenaikan pangkat bukan hak, tapi sebuah penghargaan dari pimpinan. Karenanya, sikapi hal ini dengan rasa syukur, terus meningkatkan kualitas diri dan kinerja yang profesional, serta jaga amanah dan kepercayaan ini yang kelak dipertanggungjawabkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, " tegas Pangdam. 

    Di kesempatan ini, tak lupa Pangdam menyampaikan ucapan selamat kepada para Perwira beserta istri/suami masing-masing atas kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. 

    Turut hadir di acara, Kasdam I/BB, Irdam, Kapoksahli, para Asisten, para Pamen Ahli, LO TNI AL, LO TNI AU, para Kabalak, para Dansat, serta Ketua Persit KCK PD I/BB beserta jajaran pengurus. (Pendam I/BB)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Kerajinan Tangan Sepatu Rajut Persit Kartika...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Idulfitri 1444 H, Pemprov Sumut Pastikan...

    Berita terkait

    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Penggeledahan SPBU dan Gudang BBM oleh Kejatisu dan Kodam I/BB di Medan Jadi Sorotan, Ada Dugaan Keganjalan!
    Miris, Kejatisu Geledah Gudang BBM Tanpa Didampingi Polisi dan BPH Migas
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    Polda Sumut Ungkap Kasus Pembunuhan Tragis di Berastagi: Lima Tersangka Ditangkap, Dua Orang Masih Buron
    Lantamal I Hadiri Kegiatan FGD Penanganan Perkara Koneksitas Kejaksaan Tinggi Sumut
    Pemuda Pancasila Kabupaten Simalungun Siap Menangkan Anton-Benni Sinaga Nomor Urut 2
    Kunjungi Warga Kurang Mampu, Wakil Bupati Simalungun Beri Tali Asih kepada Rohana Damanik
    Diduga Terjadi Tindak Pidana Korupsi Dana Desa Pengadaan Bibit Pohon Tahun 2023, DPP Sumatera Transportasi Datangi Kejaksaan Tinggi Sumut
    Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, Pj Gubernur Sumut Terus Perkuat Sosialisasi
    Acara Puncak HBP ke-59 di Lapas Kelas IIA Pematang Siantar, M Pithra Jaya: Momen meningkatkan motivasi, semangat dan kualitas kinerja
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Tags